Shaloom...

Shaloom...

Flexible Home Layout

Tabs

Main menu section

Sub menu section

Break

Page

KEAKRABAN INI . . . JANGANLAH CEPAT BERLALU !

PGCI ke-3 di Gunung Kelud:



Menembus gelap dan dinginnya malam, sekitar 150 orang pemuda dari jemaat-jemaat di wilayah MD Malang I, bersama-sama melakukan perjalanan dengan motor mereka masing-masing, menuju Gunung Kelud, 16-17/8.
Bukan tanpa suatu alasan, jika mereka rela menembus malam yang gelap dan dingin, tapi para pemuda ini mempunyai maksud untuk melaksanakan kegiatan yang bertajuk Pemuda GKJW Cinta Indonesia (PGCI) ke-3, dengan agenda rutin memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia dengan cara bersama-sama melaksanakan upacara bendera.
Bertempat di Gunung Kelud, Dusun Sugiwaras, Kab. Kediri, PGCI ke-3 ini merupakan kelanjutan dari kegiatan PGCI sebelumnya, yang selama ini bertempat di Gunung Bromo.
Akhirnya, rombonganpun sampai di kaki Gunung Kelud dan disambut oleh rombongan kawan-kawan pemuda dari berbagai jemaat di wilayah Kediri, di antaranya Jemaat Segaran, Sugihwaras, Pare, Sidorejo, Sambirejo, Jatiwringin, bahkan ada kawan dari wilayah MD Malang III, yang bergabung malam itu, yakni Jemaat Sengkaling dan Batu.
     Malam itu, (16/7), acara dibuka dengan kegiatan bersama refleksi kejadian Trawas (14 Agustus 2011), dengan kegiatan penyalaan api unggun dan lampion, yang mengiringi pembacaan puisi Benny Irawan, dari Jemaat Kebonagung, Malang.
     Pada keesokan harinya, (17/8), upacara bendera yang mestinya dijadwalkan pukul 05.00 dimulai, berlangsung molor dikarenakan cuaca yang mendadak dingin, dan baru terlaksana pada pukul 06.16.  Erik Sandy Albert, selaku koordinator kegiatan PGCI ke-3, juga bertindak selaku inspektur upacara. Meskipun sedikit terlambat, upaca bendera berlangsung dengan khidmat.
“Yang penting bisa kumpul dengan dulur-dulur se GKJW, itu saja sudah senang,” tutur Andien, pemuda GKJW Jemaat Sambirejo, Pare, yang ditemui usai kegiatan upacara bersama tersebut.
Usai mengikuti  upacara bendera, seluruh peserta melaksanakan acara keakraban dengan jalan bersama-sama berjalan kaki menikmati areal wisata Gunung Kelud, bercengkerama tentang pemuda atau sekadar foto-foto bersama. Acara selanjutnya, melanjutkan perjalanan ke GKJW Jemaat Segaran.
“Kami senang dikunjungi teman-teman pemuda MD Malang I. Tapi karena pemberitahuan mampir ke sini mendadak, jadi kami belum siap dengan teman-teman di sini. Meski demikian, terimakasih telah mengunjungi kami,” ucap Titus, pengurus pemuda Jemaat Segaran.
Bertempat di Balai Pamitran GKJW Jemaat Segaran, acara keakrabanpun dimulai. Pdt. Samuel Hurean, selaku pendeta jemaat menyambut dengan sukacita. Acara makin seru dengan pembagian doorprize, ramah tamah dan selingan musik yang menemani istirahat rombongan peserta. Tepat pukul 13.00 seluruh peserta berpamitan dan kembali melanjutkan perjalanan pulang kembali ke Malang.

qGista & Pandu
Share on Google Plus

About M1_media

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Komen
    Facebook Komen

0 komentar:

Posting Komentar

resep donat empuk ala dunkin donut resep kue cubit coklat enak dan sederhana resep donat kentang empuk lembut dan enak resep es krim goreng coklat kriuk mudah dan sederhana resep es krim coklat lembut resep bolu karamel panggang sarang semut